Garuda Bangkit! Lupakan Kekalahan, Indonesia Siap Hadapi Jepang dan Arab Saudi

Garuda Bangkit! Lupakan Kekalahan, Indonesia Siap Hadapi Jepang dan Arab Saudi

Wartakini.id – Kekalahan dari Timnas China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga jelas meninggalkan luka bagi para pemain Timnas Indonesia. Namun, Egy Maulana Vikri menegaskan bahwa Skuad Garuda telah melupakan kekecewaan tersebut dan fokus menatap pertandingan mendatang.

"Sekarang ya semua pemain sudah kembali lagi, saya rasa sudah semua kumpul dan untuk komunikasi kita semua sama anak-anak sangat bagus," ujar Egy, dilansir dari PSSI.

Garuda Bangkit! Lupakan Kekalahan, Indonesia Siap Hadapi Jepang dan Arab Saudi
Gambar Istimewa : media.vivagoal.com

"Kita juga sudah berbenah dan masing-masing individu sudah berbenah melihat pertandingan kemarin melawan China. Jadi kita berharap di pertandingan-pertandingan ini bisa menampilkan yang terbaik mengikuti apa kata pelatih," tambahnya.

Indonesia sebelumnya menelan hasil kurang memuaskan saat ditahan imbang Timnas Bahrain di matchday ketiga. Harapan untuk meraih kemenangan atas China di matchday keempat pun pupus setelah Indonesia tertinggal 2-0 di babak pertama. Meskipun Thom Haye berhasil memperkecil ketertinggalan di babak kedua, skor 2-1 tak berubah dan Indonesia harus menelan kekalahan pertamanya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.

Kini, Skuad Garuda bersiap menghadapi tantangan baru dengan melawan Jepang dan Arab Saudi. Ini akan menjadi pertemuan pertama Indonesia dengan Jepang di putaran ketiga, sementara Indonesia sukses menahan imbang Arab Saudi pada pertemuan pertama di King Abdullah Sports City awal September lalu.

Dengan semangat baru dan tekad yang kuat, Indonesia siap untuk menunjukkan performa terbaiknya di laga-laga mendatang.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar