Pertamax Bermasalah? Mobil Rusak Massal Gegerkan Medsos!

Pertamax Bermasalah?  Mobil Rusak Massal Gegerkan Medsos!

Wartakini.id – Media sosial dihebohkan dengan gelombang keluhan pelanggan Pertamina yang mengaku mobilnya mengalami kerusakan setelah mengisi bahan bakar jenis Pertamax. Dalam empat hari terakhir, berbagai platform seperti WhatsApp dan X (sebelumnya Twitter) dibanjiri cerita serupa dari berbagai wilayah Jabodetabek.

Salah satu unggahan viral di X, dari akun @pocongkeliling21, memperingatkan pengguna untuk sementara menghindari Pertamax karena diduga menyebabkan filter bahan bakar cepat kotor dan berkerak. Peringatan ini diperkuat oleh sejumlah pengguna lain, seperti @boy_rdwan, yang menceritakan mobilnya mogok dan harus menjalani perbaikan di bengkel akibat diduga menggunakan Pertamax.

Pertamax Bermasalah?  Mobil Rusak Massal Gegerkan Medsos!
Gambar Istimewa : pict.sindonews.net

Sebuah video yang beredar luas di WhatsApp memperlihatkan kerusakan parah pada filter dan pompa bensin beberapa mobil di bengkel Daihatsu, Cibinong. Dalam video tersebut, seorang wanita menunjukkan filter yang rusak dan penuh kerak, seraya menyebutkan bahwa hari itu saja terdapat delapan mobil dengan masalah serupa, dan sepuluh mobil mengalami hal yang sama sehari sebelumnya.

Tidak hanya kerusakan pada sistem bahan bakar, seorang netizen bahkan melaporkan mobilnya tiba-tiba mati di tengah jalan, meskipun kemudian dapat dihidupkan kembali. Kejadian ini menimbulkan kecurigaan, terutama karena mobil tersebut dirawat secara rutin di bengkel resmi.

Gelombang keluhan ini memicu kekhawatiran publik dan menimbulkan pertanyaan serius mengenai kualitas Pertamax yang beredar. Wartakini.id akan terus memantau perkembangan situasi dan berupaya mengkonfirmasi informasi ini kepada pihak terkait.

Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Laporkan! Terima Kasih

Tags:

Ikuti kami :

Tinggalkan komentar