Wartakini.id – Real Madrid akan menghadapi Barcelona di Santiago Bernabeu, Minggu (27/10) dini hari WIB. Jelang laga, ada kekhawatiran Rodrygo Goes tak bisa bermain karena mengalami cedera pada bagian pahanya.
Related Post
Rodrygo tampil gemilang saat Real Madrid menang atas Borussia Dortmund di Liga Champions, Rabu (23/10) dini hari WIB. Ia berperan penting dalam gol Lucas Vazquez dan menjadi ancaman serius bagi pertahanan Dortmund. Namun, ia mengalami masalah di pahanya setelah melakukan selebrasi gol dan harus ditarik keluar lapangan.
Menurut laporan Diario AS, Rodrygo mengalami rasa sakit di pahanya. Pemeriksaan akan dilakukan Kamis (24/10) untuk menentukan apakah ia bisa bermain di El Clasico.
"Rodrygo mengalami masalah pada ototnya. Ia membuat dampak untuk gol ketiga. Hal ini memalukan namun inilah yang terjadi," ujar Carlo Ancelotti pasca laga terkait kondisi Rodrygo, seperti diwartakan Diario Sport.
Absennya Rodrygo akan menjadi kerugian besar bagi Real Madrid. Pelatih Carlo Ancelotti harus memutar otak untuk mencari pengganti yang tepat. Kemungkinan besar, Brahim Diaz atau Arda Guler akan mengisi posisi Rodrygo di lini depan.
Tinggalkan komentar